Jawaban SoalMu

Mengerjakan soal dengan mudah, dari sumber yang akurat dan terpercaya
Tidak Perlu Ribet-Ribet Baca atau Browsing sana-sini by Mr-ARU

Selasa, 22 Mei 2018

Pengertian Masa Orde Baru (1966-1998)

Apa yang dimaksud dengan Masa Orde Baru (1966-1998) !
Kapan Masa Orde baru berlangsung ?

Pembahasan :
Apakah Orde Baru Itu? - Orde Baru adalah suatu tatanan seluruh perikehidupan rakyat, bangsa dan negara yang diletakkan kembali kepada pelaksanaan Pancasila dan UUD 1945 secara murni dan konsekuen. Orde baru merupakan sebutan bagi masa pemerintahan Presiden Soeharto.

Dengan kata lain, Orde Baru adalah suatu orde yang mempunyai sikap dan tekad untuk mengabdi pada kepentingan rakyat dan nasional dengan dilandasi oleh semangat dan jiwa Pancasila serta UUD 1945.

Lahirnya Orde Baru diawali dengan dikeluarkannya Surat Perintah 11 Maret 1966. Dengan demikian Surat Perintah 11 Maret (Supersemar) sebagai tonggak lahirnya Orde Baru dan berakhir tahun 1998 setelah presiden Soharto mengundurkan disebagai presiden dan dilanjutkan masa reformasi.


Semoga membantu dalam mengerjakan soal. By Mr. Aru - Jawaban Soalmu menjawab soal dengan mudah, jawaban soal dari sumber yang akurat, terpercaya dan 100 % benar.

Untuk soal dan pembahasan yang kurang jelas atau terdapat jawaban pembahasan yang lebih tepat, silahkan berikan saran dalam bentuk COMENT !!!

 
Back To Top